Wednesday, March 13, 2013

Buat Aku Lebih Bersemangat

Disaat titik jenuh rutinitas yang kulalui.
Dan tak kunjung menghilang
Kuharap, titik itu segera berakhir.
Harapanku akan hidup untuk selalu menjadi baik, setiap harinya semakin bertumbuh.

Kucoba terus untuk mengalinya...lagi dan lagi
Tanpa pantang dan surut pengharapanku.

Meskipun didalam lubuk hatiku yang terdalam
Aku begitu BENCI dengan kehidupan yang kujalani
Tapi, sekali lagi. Aku tetap harus berpasrah.

Kadang jiwaku tampak terlihat mati.
Seperti tak ada jiwa, tak ada semangat

Senyum perihku kupaksakan tetap lepas.
Agar disaat jiwaku tak bahagia, namun aku ingin tetap melihat orang bahagia dengan senyumku.

Berlari dan bersembunyi dari semuapun
Kurasa begitu percuma.

Tuhannnn,,,, kali ini aku benar-benar begitu Lelah!
Sampai, akupun merasakan....jiwaku tak lagi bersamaku.
Asaku begitu menghilang
Dan akupun tak lagi bisa memberikan tawa lepasku.

Jenuh!!!!!

JENUH....

Begitu kata spontan yang keluar dari mulutku...
Dan hatikupun mengiyakannya.

Tak ada challenge yang aku suka.
Tak ada damai & bahagia yang kurasakan.

Bukan kutak bersyukur atas semua yang kuterima.
Bukan karena aku tak menikmati hidup yang kumiliki.

Namun, rasa jenuh itu sudah mengisi semua relung hatiku.

Aku merasa, aku hanya menghabiskan waktuku dengan percuma.
Menghabiskan sisa usiaku dengan tak ada manfaatnya..


TUHAN.....
Kali ini aku menyebut namaMu...dari hatiku yang terdalam.
Buang rasa jenuhku.
Isi hidupku dengan menjadikannya lebih baik dan membahagiakan.

Bukan semi dan kegalauan hati
Tapi, butir cinta dan bahagia
Agar akupun kembali memiliki senyum indahku.